Tuesday, December 13, 2011

Jika Hidup Terasa Sulit (1)

12/12/2011 | 17 Muharram 1433 H | Hits: 1.317
Oleh: Ario Muhammad
0diggsdigg
email
Sebuah energi bisa lahir dan bergerak
Tatkala sumbernya mampu kita nyalakan
Dialah yang menggerakkan
Dialah yang menguatkan
Dan dialah yang menyempurnakan
Kita hanya butuh berpikir, berilmu lalu beramal
Agar kedua sumber kekuatan ini mampu tertanam dalam diri
Ya…
Dua bekal terbesar dalam hidup ini
Adalah Keimanan dan Ketaqwaan
dakwatuna.com - Bismillah..
Jika letih mendera dan rasa seakan tak bisa meraba.. kepada siapakah kita bergantung?

Jika semua cara telah kita pikirkan dan semua proses telah kita jalani, tapi kekuatan untuk bangkit belum juga bersua.. di manakah kita bisa mencari?

Saudaraku…
Langit dan seisinya tak perlu kesulitan mencari sumber motivasi
Bahkan makhluk terkecil sekalipun telah mengetahui dimana tempat dia mengemis kasih dan dimana tempat dia memberikan rasa syukur…


Hanya pada Allah Subhanahu wata’ala semuanya bisa kita pasrahkan..
PadaNya lah semua harap terlabuhkan
PadaNyalah semua cinta terjewantahkan
Ya Dia-lah sumber kekuatan terbesar dalam hidup kita

2 bekal utama ketika seseorang ingin menjadikan Dia sebagai sumber kekuatan adalah KEIMANAN dan KETAQWAAN kepada-Nya.. dengan bekal ini engkau akan menembus kehidupan yang lebih dinamis, kokoh, mapan, kuat dan bersahaja. 2 bekal inilah yang memberikan kekuatan dahsyat bagi para Nabi dan Salafushalih untuk berkarya.

Bekalan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah dapat memancarkan sumber-sumber kebaikan dalam hati dan jiwa, melahirkan potensi-potensi dan karya-karya yang besar serta bisa memupuk semangat dan tekad untuk merubah diri.

Dengan bekalan keimanan dan ketaqwaan, seseorang akan terjaga dari licinnya jalan perjuangan, tajamnya onak dan duri yang menghadang di depan serta mampu menjadi pribadi yang agung, mulia, berakhlaq dan memberikan kehidupan kepada sesamanya.
Hubungan dan keterikatan hati kita kepada Allah, perasaan untuk selalu diawasi dan selalu merasa Allah bersama kita adalah indikasi kita dekat dengan-Nya.

Dengan keimanan dan ketaqwaan Allah memerintahkan kita untuk BERSABAR, JANGAN BERSEDIH HATI dan JANGANLAH BERSEMPIT DADA karena Dia menjanjikan untuk selalu bersama kita.

“BERSABARLAH (hai Muhammad) dan tiadalah kesabaranmu melainkan dengan PERTOLONGAN ALLAH dan JANGANLAH KAMU BERSEDIH HATI terhadap (kekafiran) mereka dan JANGANLAH KAMU BERSEMPIT DADA terhadap apa yang mereka tipu dayakan. Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang bertaqwa dan orang-orang yang berbuat kebaikan” (An-Nahl : 127 – 128)

Orang-orang beriman akan selalu DIBERSAMAI OLEH ALLAH. Meski lelah bersua dan suara seakan tak terdengar lagi.

“Dan Sesungguhnya Allah bersama-sama dengan orang-orang yang beriman” (Al-Anfal : 19)

Dan orang-orang yang bertaqwa akan selalu dijaga dan dikuatkan langkahnya oleh Allah Subhanahu wata’ala sumber segala kenikmatan

“Dan ketahuilah bahwa Allah bersama dengan orang-orang yang bertaqwa” (At-Taubah : 36)

Alangkah butuhnya kita kepadaNya. Saat ini jika masih saja resah menggelayut serta arus kehidupan terasa begitu sulit untuk diputuskan. Maka renungkanlah semua salah dan khilaf yang pernah terjadi, perbaikilah kedekatan kita kepadaNya, jemputlah 2 bekal ini agar Allah selalu bersama dengan kita.

Sumber: http://www.dakwatuna.com/2011/12/16665/jika-hidup-terasa-sulit-1/#ixzz1gQM3fPA5

No comments:

Post a Comment